Home » , » Cara Menghilangkan Eror ‘Windows detected a hard disk problem’

Cara Menghilangkan Eror ‘Windows detected a hard disk problem’

Written By Unknown on Monday, September 22, 2014 | 2:09 PM

Setelah selesai install Windows 7, saya melihat ada pesan eror “Windows detected a hard disk problem. Back up your file immediately to prevent information loss, and then contact the computer manufactured to determine if you need to repair or replace the disk”.

Pesan eror di atas menyatakan bahwa hardisk saya bermasalah dan disarankan untuk segera backup file. Awalnya saya pikir ini hanya pendeteksian Windows 7 yang salah, karena pada saat proses instalasi lancar-lancar saja. Setelah saya cek hardisk dengan software hdd tool, ternyata di sana ada sektor dari hardisk yang rusak atau bad sector.

Meskipun demikian, hardisk tersebut masih bisa dipakai. Hanya saja yang tidak enak dan selalu mengganggu adalah pesan eror tersebut selalu muncul setiap menghidupkan windows dan sesekali muncul saat sedang mengoprasikan sebuah program.

Untuk itu, pada tips trik windows kali ini saya akan membahas tentang cara menghilangkan pesan eror ‘Windows detected a hard disk problem’ tersebut. Hilangnya pesan eror ini bukan berarti problem atau bad sector yang terdapat di hardisk selesai. Tips ini hanya sekedar membahas tentang menyembunyikan pesan eror tersebut agar tidak selalu muncul dan mengganggu. Berikut langkah-langkahnya;
  1. Klik tombol windows, pada form pencarian program dan file ketikkan run. Setelah ketemu sebuah program run, klik saja.
  2. Cara Menghilangkan Eror 'Windows detected a hard disk problem'
  3. Pada run tersebut, ketikkan gpedit.msc
  4. Cara Menghilangkan Eror 'Windows detected a hard disk problem'
  5. Pada kotak dialog yang ditampilkan, pilih Administrative Templates – System – Troubleshooting and diagnostic – Disk diagnostic.
  6. Pada Disk diagnostic, ada dua pengaturan. Pilih yang kedua atau klik dua kali pada Configure execute level, dari Not configured ganti pengaturan menjadi Disable.
  7. Setelah itu, restart komputer dan pasti pesan eror ‘Windows detected a hard disk problem’ sudah tidak muncul lagi. Sekali lagi, opsi ini dilakukan jika memang kamu belum ingin mengganti hardisk dengan yang baru. Artinya kamu masih ingin memakai hardisk tersebut meskipun sebenarnya sudah ada bad sectornya.

Semoga bermanfaat.
Share this article :

1 comment:

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Anto
Copyright © 2014. Solusi Masalah Komputer Anda - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger